RAKERCAB I PC GP Ansor Mesir 2023-2025; Satukan Barisan, Gerakan Militan

waktu baca 2 menit
Selasa, 17 Okt 2023 15:21 0 12 Ziyad Mubarok

ansormesir.org-Ahad, 15 Oktober 2023 PC GP Ansor Mesir periode 2023-2025 mengadakan Rapat Kerja Cabang (RAKERCAB) perdana bersama seluruh anggota pengurus beserta SATKORCAB Banser Mesir dan MDS Rijalul Ansor Mesir di Aula KAHHA PCINU Mesir. Pada Rakercab ini, setelah melalui sidang pleno, draf program kerja selama setahun ke depan akhirnya disahkan menjadi kerangka acuan kerja (KAK). Ini merupakan permulaan yang strategis guna mengawal kinerja Ansor Mesir selanjutnya. Acara dimulai pukul 15.15 WLK dan selesai tujuh setengah jam setelahnya.

Dalam sambutannya, Ketua PC GP Ansor Mesir Sahabat Muhammad Haidar menyampaikan tiga filosofi penting bagi jalannya roda organisasi Ansor Mesir, yaitu filosofi barisan, kepiting, dan gerbong kereta. Ansor merupakan satu organisasi barisan yang bergerak bersama di bawah satu komando, siapa yang tak patuh tidak segan-segan untuk kita tendang ke luar. Untuk menggapai itu tentu diperlukan kerja sama yang kompleks antar unsur di dalamnya. Maka tidak boleh ada satu pun kader yang bermental seperti kepiting, dimana ia akan menarik kawannya yang berusaha untuk naik mengembangkan diri. Dalam geraknya Ansor laksana kereta api, datang dan sampai tepat waktu. Bila ada yang menghalangi akan ditabrak tanpa ampun. Demikian ketiga filosofi itu yang harus direnungi bersama selaku kader militan Ansor Mesir.

Senada dengan ketua Ansor, dalam wejangan yang disampaikan oleh Sahabat Syahriannajah, Lc selaku dewan penasihat juga tak kalah penting. Beliau mengingatkan sahabat semua untuk fokus pada pengembangan diri. Kewajiban kita sebagai mahasiswa adalah belajar dan kewajiban kita sebagai kader Ansor adalah berjuang. Tidak ada kata ‘laku organisasi mengganggu belajar begitu pula sebaliknya’. Maka sudah sepantasnya bagi mahasiswa Al-Azhar yang juga kader Ansor untuk terus mengembangkan diri baik dalam bidang akademik maupun keorganisasian.

Rangkaian acara berjalan secara runtut dengan dinamika yang berapi-api. Mulai dari pembukaan, kobaran semangat Mars Ansor dan Banser yang dibawakan dengan penuh semangat hingga jalannya sidang yang dialektis. Selain merumuskan program kerja, RAKERCAB I ini merupakan ajang perkenalan dan membangun solidaritas antar pengurus. Di penghujung acara, seluruh pengurus berjabat tangan, beradu pandang, dan berteriak memperkenalkan diri. Harapannya visi dan arah organisasi Bersahabat, Bermartabat, dan Bermanfaat dapat benar-benar terwujud dalam periode ini.

Reporter: Ziyad Mubarok

Baca juga warta-warta menarik di Rubrik Kabar, ya!

Ziyad Mubarok

Ziyad Mubarok

Seorang pemimpi yang akan terus bermimpi.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    LAINNYA